Rabu, 19 November 2014

Sedih sekali malam ini baru mebaca kejadian yang kemarin terjadi di Kampus saya Unhas. Tentang warga yang menyerang masuk kedalam kampus dan dengan tindakan anarkisnya merusak sejumlah fasilitas kampus. Pos satpam di hancurkan dan dibakar, sepeda sepeda yang terdapat di pintu satu yang dulu sewaktu masih kuliah sering saya gunakan untuk bersepeda di unhas bahkan samapi di pulau lakkang kini tinggal arang-arang hasil kebakaran saja yang tersisah, rumah kaca yang didalamnya terdapat banyak sekali tanaman kini sudah hancur. Apalagi membaca beberapa postingan teman teman yang berada di TKP bahwa ternyata aparat yang ada pada saat kejadian malah membiarkan kerusuhan antara warga dan mahasiswa terjadi begitu saja. Bahkan beberapa sepeda motor milik mahasiswa dibakar dan sejumlah mahasiswa yang berada di Masjid kampus ikut menjadi sasaran amukan massa. Kenapa ini semua harus terjadi di dalam kampus ? yang notaben nya meruapakan tempat yang paling terhormat. Dari kampus semua dihasilkan. ini adalah tempat sakral pendidikan, tapi kenapa terjadi seperti ini ?

Semoga indonesia kedepannya bisa jauh lebih baik lagi. Marilah kita merubah hal baik dari diri kita sendiri dulu. Dengan mulai menghormati semua orang, dan menghargai setiap orang. 

0 komentar:

Posting Komentar